Tentang Merawat Shockbreaker Mobil
Prinsip kerja shockbreaker sebenarnya mudah yaitu hanya bergerak naik turun sesuai dengan tumpuannya, nah pada saat proses naik turun ini shockbreaker harus mempunyai fungsi damping (peredaman) dan rebound (penekanan). Umumnya shock mobil saat ini menyerupai tabung dan terdapat as ditengahnya kemudian didalam tabungnya berisi material tambahan yang berfungsi membantu kinerja shockbreaker salah satu yang sering digunakan adalah oli. Ada juga shockbreaker yang berisi gas yang tentunya memberikan efek dan feel yang berbeda dengan oli, bahkan saat ini ada juga shockbreaker yang berisi gas yang bisa diatur volume dalam tabungnya sehingga memberikan efek dan feel yang berbeda pada damping dan rebound.